Candung, HUMAS - MTsN 7 Agam cetak generasi Qurani dengan mengadakan Wisuda Tahfiz pada Kamis (27/10/22). Acara Wisuda Tahfiz dengan tema “Membentuk Generasi Qurani, Maju Membangun Negeri” ini diharapkan akan membentuk peserta didik bernas sebagai generasi penerus bangsa.
Wisuda Tahfiz yang diikuti oleh 100 orang wisudawan
ini dibuka oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Agam Drs. H. Marjanis, M.Pd
Kepala Kantor Kemenag Agam sangat mendukung dan
mengapresiasi kegiatan wisuda tahfiz ini. Dalam sambutannya disampaikan bahwa
para penghafal Quran adalah golongan orang cerdas yang akan mudah menghadapi
tantangan di masa yang datang.
“Para penghafal Quran itu adalah orang-orang cerdas.
Dengan daya ingatnya yang mampu menghafal ayat-ayat Al Quran, para penghafal
Quran kelak akan mudah masuk ke jenjang pendidikan yang mereka inginkan,” ujar
Marjanis.
Hal ini dikuatkan oleh Kepala MTsN 7 Agam yang menyatakan bahwa para hafiz dan hafizah adalah orang yang memiliki potensi istimewa yang sangat bermanfaat di masa depan.
Menurut salah satu perwakilan orang tua wisudawan,
acara wisuda tahfiz ini sangat membuat hati terharu dan menambah rasa bangga
pada kemampuan yang dimiliki anak-anak.
“Dengan acara ini, kami orang tua sangat merasa
bersyukur dan bangga. Dan, melalui acara ini juga kami menyadari betapa besar
anugerah yang Allah berikan pada kami sebagai orang tua,” kata Syaiful.